Dianggap Melecehkan Indonesia, Rating Drama Korea Racket Boys Anjlok

- 17 Juni 2021, 17:23 WIB
/

EDITORNEWS - Racket Boys adalah seri drama korea tayang perdana di SBS TV setiap Senin dan Selasa pukul 22:00 mulai 31 Mei 2021.

Setelah episode 5 drama tersebut tayang pada Senin, 14 Juni 2021 lalu, ada beberapa adegan di drama itu yang justru dianggap telah merendahkan citra Indonesia.

Akibatnya, postingan SBS melalui akun Instagram mereka @sbsdrama.official diserang netizen Indonesia sebagai bentuk protes dan kekecewaan mereka.

Banyak netizen menilai dalam dialog di Racket Boys, ada kalimat-kalimat dari skenario yang disebut melecehkan Indonesia yang ditayangkan pada episode 5.

Baca Juga: Bright Vachirawit dan Win Metawain Photoshoot untuk Adidas, Netizen: Gemes Banget!

Meskipun belum ada klarifikasi resmi dari akun SBS, namun SBS Indonesia telah melakukan permohonan maaf atas kesalahan dalam penayangan episode tersebut.

"Kami dari tim produksi [Racket Boys] menyampaikan permohonan maaf mengenangkan pertandingan yang tersiar di episode 5, kami tidak bermaksud untuk merendahkan negara, pemain atau penonon tertentu.

Namun demikian, kami mohon maaf atas beberapa adegan yang telah menyinggung pemirsa kami dari Indonesia.

Baca Juga: 5 Drama Park Bo Young yang Wajib Ditonton saat Waktu Luang

Kami akan memperhatikan dengan seksama untuk episode selanjutnya," tulis akun @sbsnow_insta dipostingan @sbsdrama.official tadi malam.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x