Kim So Hyun Bintangi 6 Drama Sebagai Pemeran Utama, Apa Saja Itu?

- 12 Mei 2021, 09:41 WIB
Aktris Korea Kim So Hyun
Aktris Korea Kim So Hyun /Instagram @wow_kimsohyun/


EDITORNEWS - Serial drama Korea memang sangat digemari oleh para remaja hingga orang dewasa yang tidak mengenal jenis kelamin.

Terkhusus bagi pecinta Korean Dramas (K-Lovers) alias drakor (drama korea), belum lengkap rasanya apabila Anda belum menonton sejumlah film yang menjadi rekomendasi untuk ditonton.

Kim So Hyun merupakan seorang aktris, pembawa acara, dan model asal Korea Selatan, Ia memulai kariernya sebagai aktris cilik ketika berusia tujuh tahun, dan mulai memperoleh kepopuleran pada tahun 2012.

Selama terjun di dunia hiburan entertainment Kim So Hyun sudah memainkan beberapa drama Korea dengan alur cerita yang menyerukan.

Baca Juga: Ryu Jun Yeol Tampil dengan Gaya Rambut Baru Terlihat Lebih Segar dan Tampan

Dilansir dari Instagram media Korea fyi.Korea beberapa drama yang dibintangi oleh Kim So Hyun diantaranya.

1. River Where the Moon Rises dibintangi oleh Kim So Hyun, Ji Soo, Lee Ji Hoon, dan Choi Yu Hwa drama ini diadaptasi dari novel tahun 2010.

Drama bercerita tentang kisah cinta antara Pyeonggang (Kim So Hyun) dan On Dal (Ji Soo) Pyeonggang merupakan putri sulung Raja Goguryeo yang diculik dan ingatannya dihilangkan akibat rencana perebutan kekuasaan di istana.

2. The Tale of Nokdu dibintangi oleh Jang Dong Yoon, Kim So Hyun, Kang Tae Oh, dan Jung Joon Ho diangkat dari webtoon karya Hye Jin Yang diterbitkan tahun 2014.

Drama ini menceritakan tentang penyamaran putra raja yang terbuang kisahnya bermula ketika Jeon Nok Du (Jang Dong Yoon) hidup di sebuah pulau terpencil bersama ayah angkat dan saudara lelakinya suatu hari seorang penyerang datang membunuh Nok Du dan keluarganya.

3. Radio Romance dibintangi oleh Yoon Doo Joon dan Kim So Hyun tayangkan tanggal 29 Januari hingga 20 Maret 2018 di KBS2 pada hari Senin dan Selasa pada pukul 22:00.

Drama ini mengisahkan tentang Song Geu Rim (Kim So Hyun) yang ingin menjadi seorang penulis naskah program radio namun Ia tak terlalu berbakat dalam hal menulis.

Baca Juga: Ini yang Sehun EXO Lakukan Saat Cewe-Cewe Thailand Meneriakinya, Auto Gemas!

4. Bring It On Ghost atau Let's Fight Ghost dibintangi oleh Ok Taec Yeon, Kim So Hyun dan Kwon Yul.

Drama ini berkisah seorang mahasiswa yang memiliki kekuatan supernatural mampu melihat dan berbincang dengan hantu. 

5. Nightmare Teacher. 

Menceritakan seorang guru BK yang mengajar di SMA Yosan,tepatnya di kelas 2-3 untuk menggantikan wali kelas 2-3 yang tidak bisa mengajar beberapa waktu dikarenakan sakit.

Guru BK ini memiliki kesan yang misterius dan aneh.

6. Who Are You: School 2015 dibintangi oleh Kim So Hyun, Yook Sung Jae dan Nam Joo Hyuk.

Drama ini mengisahkan tentang sepasang anak kembar bernama Go Eun Byul dan Lee Eun Bi (keduanya diperankan Kim So Hyun) mereka terpisah sejak kecil karena tinggal di panti asuhan berbeda. 

Untuk kalian penggemar Kim So Hyun tentunya telah menyaksikan beberapa serial drama yang diperankan oleh Kim So Hyun.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x