Masih Cedera, Big Hit Music Membatasi Koreografi Jin BTS di Konser 'Permission To Dance' Las Vegas

8 April 2022, 16:49 WIB
Potret Jin BTS /Lamtiur Indah Sari/

EDITORNEWS.ID - Salah satu member BTS, yaitu Jin BTS, dikabarkan tidak akan sepenuhnya mengikuti partisipasi koreografi konser di Las Vegas.

Pasalnya, Jin BTS mengalami cedera pada telunjuk jari nya beberapa waktu yang lalu dan baru saja menyelesaikan operasi.

Hal tersebut disampaikan oleh agensi BTS, yaitu Big Hit Music yang merilis pernyataan nya pada Jumat, 8 April 2022.

"Seperti kami informasi pada 19 Maret (KST), Jin telah melukai jari telunjuk kirinya karena tendon di jari telah rusak sebagian dan menjalani operasi untuk memperbaiki ekstensor di jari," kata agensi.

Baca Juga: Luar Biasa, Total Seluruh Penjualan Album Fisik BTS Mulai Tahun 2013 Mencapai Lebih dari 33 Juta

Kabarnya juga, Dokter menyarankan agar Jin BTS membatasi untuk melakukan gerakan kuat yang dapat menyebabkan benturan yang berlebihan pada jarinya karena belum sepenuhnya pulih.

Jika terjadi kembali benturan pada jari Jin yang belum pulih sepenuhnya tersebut, dikhawatirkan Jin akan melakukan operasi kembali.

"Dokter menyarankan agar Jin menahan diri dari gerakan yang kuat karena momen atau benturan yang berlebihan pada jarinya saat dia masih belum pulih dari cedera dapat memaksanya untuk menjalani operasi lagi," lanjut agensi dalam pengumuman.

Baca Juga: Tiket Konser BTS di Las Vegas Dapat Dibeli Pakai Dana, Begini Tahapan Cara Membelinya

Agensi juga menyampaikan bahwa jauh dari dalam lubuk hati nya, Jin ingin kembali berpartisipasi dan menampilkan yang terbaik untuk penonton dan para ARMY.

"Sementara artis itu sendiri sangat ingin berpartisipasi penuh, agensi kami telah memutuskan untuk mengikuti saran dokter dan meminimalkan gerakannya selama konser BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE - LAS VEGAS pada semua tanggal yang disebutkan di atas," kata agensi.

Namun, demi kebaikan Jin, agensi memutuskan untuk membatasi pergerakan koreografi Jin di atas panggung.

Baca Juga: Mantan Rapper Amerika, Joe Budden Mengungkapkan Perasaan Kebenciannya kepada BTS, Apa Alasannya?

Agensi akan terus memberikan yang terbaik dan selalu menempatkan prioritas tertinggi pada kesehatan dan keselamatan artis nya.

Agensi juga akan berusaha untuk memastikan bahwa semua anggota BTS dapat bertemu penggemar mereka atau para ARMY dengan kondisi kesehatan fisik yang baik.

Tentunya para ARMY juga akan memaklumi dan menerima keputusan tersebut selama itu adalah pilihan yang terbaik untuk idola mereka.***

Editor: Aditya Ramadhan

Tags

Terkini

Terpopuler