Anggota BPD Terpilih Tak Dilantik, Warga Desa Mingkung Jaya Sungai Gelam Protes ke Kades

- 19 Februari 2022, 15:07 WIB
Pelantikan Anggota BPD Desa Mingkung Jaya
Pelantikan Anggota BPD Desa Mingkung Jaya /

EDITORNEWS.ID - Warga Desa Mingkung Jaya Kecamatan Sungai Gelam Kabupaten Muaro Jambi baru ini melakukan pemilihan anggota badan pemusyawaratan desa (BPD) pada Sabtu,4 September 2021, tahun lalu ,Pada Pukul 20.00 Wib, dengan mata pilih sebanyak 40 orang.

Kini berakhir dengan mengecewakan warga serta para tokoh masyarakat Mingkung Jaya . Pasalnya, saat dilakukan pelantikan  ternyata bukan orang hasil pemilihan.

Salah satu tokoh masyarakat di Desa Mingkung Jaya, Edy menjelaskan justru Winda Ayu Pangesti memperoleh suara 23 suara dan Aril Satria memperoleh 10 suara, menjelaskan kepada wartawan Jumat, 18 Februari 2022.

Selain itu juga Edy mengatakan, sesuai arahan panitia, apa bila adanya persamaan jumlah suara akan dilakukan proses pemilihan ulang untuk memperebutkan kursi ke dua antara Winda Ayu Pangesti dan Aril Satria.

Baca Juga: Kerap Senada Ridwan Kamil dan Anies Baswedan Disebut Sebagai Pasangan Couple untuk Capres dan Wapres 2024

“Untuk calon BPD Dusun Dua terdiri dari nomor urut 1, atas nama Khoirul Anwar, nomor urut 2 atas nama Winda Ayu Pangesti, nomor urut 3 atas nama Aril Satria, dan nomor urut 4 atas nama Abdul Rohman Soleh,” jelasnya.

Masih kata Edy, sekira pukul 22.00 Wib ditanggal yang sama seluruh proses pemilihan dan penghitungan telah selesai.

Semua para calon BPD, seluruh Panitia, dan kepala desa menandatangani berita acara penetapan anggota BPD terpilih Dusun Dua yaitu Khoirul Anwar dan Winda Ayu Pangesti bernomor : 07/BA/PAN/PBPD/IX/2021 yang disaksikan seluruh pemilih sebanyak 40 orang.

Lebih lanjut  Edy menengaskan saat itu juga ada “foto perolehan suara kedua calon terlampir,” ungkapnya.

Perolehan suara
Perolehan suara
Selanjutnya pada Kamis, 30 Desember 2021 dilakukan peresmian dan pengambilan sumpah janji calon anggota BPD terpilih di Pendopo Kantor Camat Sungai Gelam.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah