Kapten Persis Solo Sebut Liga 1 Penuh Kebobrokan

- 30 Januari 2023, 14:35 WIB
Pemain Persis Solo dijamin aman dari jerat pidana meski terbukti memukuli para pelaku pelemparan batu ke bus yang ditumpangi mereka./Instagram/@persisofficial
Pemain Persis Solo dijamin aman dari jerat pidana meski terbukti memukuli para pelaku pelemparan batu ke bus yang ditumpangi mereka./Instagram/@persisofficial /

EDITORNEWS.ID – ABDUH Lestaluhu singgung kebobrokan Liga 1 2022-2023 setelah penyerangan bus Persis Solo. Bek Laskar Samber Nyawa—julukan Persis Solo—itu juga menyinggung kepemimpinan wasit.

Persis Solo bertamu ke Indomilk Arena, dalam lanjutan Liga 1 2022-2023 kontra Persita Tangerang. Dalam laga tersebut, pertandingan berakhir dengan skor kacamata.

Seusai pertandingan, para pemain dan staf Persis Solo mendapatkan serangan dari beberapa suporter. Dalam foto-foto yang beredar di media sosial, terlihat suasana mencekam di dalam bus.

Sementara Abduh melalui instagram pribadinya @abduhlestaluhu_3 membagikan video serangan dari suporter yang tak bertanggung jawab. Ia pun marah lantaran perbuatan itu membuat seluruh staf dan pemain Persis Solo berada dalam situasi berbahaya.

Baca Juga: Miris, Anggaran Kemiskinan Rp500 Triliun Dihabiskan untuk Studi Banding dan Rapat di Hotel

Pemain berusia 29 tahun itu pun mengecam permasalahan yang terjadi di Liga 1 2022/2023. Ia menyindir Liga, wasit dan suporter dalam kondisi tak baik, sehingga merugikan semua pihak.

"Liga rusak, wasit rusak, suporter rusak. Top," tulis Abduh dikutip dari instagram pribadinya, MInggu (29/1).

Persis Solo menjadi tim kedua yang mengalami insiden pelemparan oleh oknum suporter. Sebab, sebelumnya bus Arema FC mendapat serangan serupa dalam laga kontra PSS Sleman.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x