Arifuddin Maulana diakui PSSI, Polemik di Tubuh Manajemen PSMS Mulai Temui Titik Terang

- 25 Agustus 2022, 06:41 WIB
PSMS saat meluncurkan Jersey yang akan digunakan untuk kompetisi Liga 2 musim ini.
PSMS saat meluncurkan Jersey yang akan digunakan untuk kompetisi Liga 2 musim ini. /

EDITORNEWS.ID - Persoalan internal PSMS Medan akhirnya menemukan titik terang.

PSSI secara resmi mengesahkan Arifuddin Maulana sebagai Direktur PSMS Medan.

Pengesahan Arifuddin Maulana sebagai Direktur PSMS tertuang dalam Sertifikat Pengesahan Official dengan nomor 2883/PSSI/SR-OFFICIAL/VIII-2022.

Sertifikat tertanggal 23 Agustus 2022 dan ditandatangani langsung Sekretaris Jendral PSSI, Yunus Nusi SE.

Baca Juga: PSMS Medan Perkenalkan 30 Pemainnya Tatap Kompetisi Liga 2 Musim Ini, Berikut Daftarnya!

"Alhamdulillah. Dengan keluarnya pengesahan dari PSSI tersebut, maka persoalan internal PSMS sudah selesai. Arifuddin Maulana sah sebagai Direktur PSMS," ujar Direktur Hukum PT Kinantan Medan Indonesia, Bambang Abimanyu, di Medan, Rabu 24 Agustus 2022.

Bambang menegaskan, dengan keluarnya pengesahan tersebut, maka tidak boleh ada lagi oknum-oknim yang mengaku sebagai Direktur PSMS.

Jika masih ada yang mengaku-ngaku, pihaknya akan menempuh jalur hukum.

"Kalau ada yang mengaku-ngaku sebagai direktur PSMS, maka kami akan menempuh jalur hukum. Besok (hari ini, red) kami akan mendatangi Polda Sumut untuk membawa bukti pengesahan ini," ujarnya tegas.

Baca Juga: Babak Penyisihan Bonas Cup 2022 Telah Berakhir, 8 Tim dari Tiap Wilayah Tatap 8 Besar, Berikut Daftarnya!

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x