Setelah sekian lama di tunda Anime 'To Your Eternity' Tayang April Nanti

- 17 Maret 2021, 16:19 WIB
serial animasi Jepang (anime)
serial animasi Jepang (anime) /Eka/

EDITORNEWS - Memang pandemi ini menghambat beberapa kegiatan. Baik kegiatan rutin maupun kegiatan atau acara yang sudah direncanakan. Begitu pula beberapa event-event besar baik olah raga, hiburan, politik. Pandemi yang dirasakan memang global dirasakan semua pihak.

Saat ini memang berangsur pandemi ini berkurang. Beberapa event dan acara yang sempat tertunda pada 2021 ini akan dilaksanakan. Begitu juga pada peluncuran anime Jepang yang satu ini. Setelah sekian lama dinanti oleh para penggemarnya, serial animasi Jepang (anime) "To Your Eternity" akan segera tayang.

Sinopsis dari "Fumetsu no Anata e" atau "To Your Eternity alur ceritanya mengisahkan tentang seorang makhluk abadi yang bertujuan untuk mendapatkan pengetahuan di dunia. Semakin berkembangnya cerita, makhluk tersebut menggunakan wujud bocah terabaikan bersama anjingnya. Seri ini telah dilisensi oleh Kodansha USA untuk perilisan digital dan versi cetak dalam bahasa Inggris.

Baca Juga: Kehilangan Dua Figur Ayah, Regina Idol: Jadi Orang yang Bodoh dalam Arti Diselingkuhi Berkali-Kali

Baca Juga: Rumah Tangga dengan Tyson Lynch Diduga Retak, Usai Melaney Ricardo Menemui Konsultan Pernikahan

Manga karya Oima tersebut dikenal juga sebagai kreator "A Silent Voice" ini mengisahkan seorang anak laki-laki kesepian yang berkeliaran di wilayah Artic dan bertemu dengan seekor serigala, dan keduanya menjadi teman yang dekat dan bergantung satu sama lain untuk bertahan hidup di lingkungan yang keras.

Dilansir dari laman resminya, anime yang diadaptasi dari serial manga berjudul sama karya Yoshitoki Oima ini telah merilis trailer atau cuplikan yang menampilkan lagu temanya bertajuk "PINK BLOOD" yang dibawakan oleh penyanyi Jepang populer Hikaru Utada.

Anime ini awalnya dijadwalkan tayang perdana pada Oktober tahun lalu, tetapi ditunda hingga April 2021 karena jadwal produksi anime sangat dipengaruhi oleh adanya pandemi. Anime ini akan tayang perdana di NHK Educational pada 12 April dengan 20 episode.

Sosok Masahiko Murata yang juga pengarang "Naruto Shippūden", dan "Baby Steps" akan mengarahkan anime ini melalui studio animasi Brains Base. Murata akan dibantu oleh Shinzo Fujita sebagai penulis naskah, dan Koji Yabuno sebagai desainer karakter.

Baca Juga: Beredar Berita Bahwa Balita Korban Penganiayaan Diwilayah Hukum Tanggerang Meninggal Dunia, Ternyata Hoax

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah