Hadiri Pendistribusian Logistik Pilgub dan APD, Dandim Sarko Hiambau Semua Pihak Sukseskan Pilkada

- 6 Desember 2020, 15:41 WIB
Letkol Inf Tomi, hadiri pelepasan pendistribusian kertas surat suara
Letkol Inf Tomi, hadiri pelepasan pendistribusian kertas surat suara /Dani/

EDITORNEWS - Dandim 0420 Sarko Letkol Inf Tomi Radya Diansyah Lubis, S.A.P., M.Han., hadiri pelepasan pendistribusian kertas surat suara, Logistik dan APD di gudang logistik KPU Kab Merangin Jl Lintas Sumatera Km 3 Desa Sungai Ulak Kecamatan Nalo Tantan Kabupaten Merangin, Minggu,06 Desember 20020.

Turut hadir Pj. Bupati Merangin H. Mashuri, S.Pd. MM., Kapolres Merangin AKBP Irwan Andy Purnamawan, S.I.K., Ketua Bawaslu Kab Merangin Albert Trisman S.Pd., Ketua KPU Kab Merangin Iron Syahroni S.Pdi.

Komisioner Bawaslu Kab Merangin A. Rahim, M.Pdi., Komisioner KPU Kab Merangin Adam Kurniawan, Kasubbag Politik Kesbangpol Kab Merangin Rahmad dan Sekretaris KPU Kab Merangin Andi Lingga, SH.

Baca Juga: Rencana Samsung Kembangkan Resolusi Kamera Menyerupai Pengelihatan Manusia

Dikatakan oleh Iron dalam sambutannya bahwa pendistribusian Kertas Surat suara, Logistik dan APD akan dilaksanakan selama 2 hari yaitu hari Minggu tanggal 6 S.d 7 Desembet 2020.

"Untuk hari ini tanggal 6 Des 2020 kita akan mendistribusikan ke Kecamatan terjauh dalam Kab Merangin, yang dikawal oleh Apkam dari Polres Merangin dan didampingi Staf KPU Kab Merangin", terangnya.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Berhasil Tangkap Sindikat Pemalsu Sertifikat Tanah Senilai Rp 6 Miliar

Kecamatan terjauh dalam Kab Merangin ada 5 yaitu Kecamatan Jangkat Timur, Kecamatan Jangkat, Kecamatan Tabir Barat, Kecamatan Tabir Timur dan Kecamatan Lembah Masurai, "terangnya lagi.

Untuk sisanya masih 19 Kecamatan lagi dalam Kabupaten Merangin akan kita distribusikan kembali pada hari Senin tanggal 7 Desember 2020, "pungkasnya.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x