Tank Harimau Indonesia-Turki Selesai Diproduksi, Intip 3 Keunikan Terbaik di Dunia dan Fakta-Fakta Lainnya

- 21 Maret 2022, 08:56 WIB
Tank Produksi PT.PINDAD
Tank Produksi PT.PINDAD /

EDITORNEWS.ID - Tank Harimau kelas medium buatan Indonesia dan Turki tahap pertama telah selesai diproduksi.

Sebanyak sepuluh unit Tank Harimau selesai produksi pada, Rabu, 16 Maret 2022 sesuai keterangan KBRI Ankara yang dilansir dari Antara.

Tank Harimau ini merupakan buah karya pabrik FNSS di Ankara dan pabrikan PT. Pindad Indonesia di Bandung.

Tank pertama produksi Indonesia ini juga sepenuhnya sudah memenuhi standar dari aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO).

Baca Juga: Penanganan Covid 19 Tunjukan Trend Positif, Akankah Indonesia Alami Transisi Pandemi ke Endemi? Mari Kenali In

Berikut 3 Keunikan Tank Harimau Indonesia-Turki:

1. Tank tersebut dirancang dengan sejumlah keunikan. Meskipun memiliki sistem perlindungan paling baik dan berat optimal, tenaga penggerak tank itu tetap paling besar di kelasnya sehingga lebih lincah di medan tempur dibandingkan produk sejenis lainnya.

2. Tank itu juga termasuk dalam generasi baru karena menggunakan sistem persenjataan, elektronik dan kontrol yang terbaru dibanding tank sekelasnya yang ada saat ini.

3. Desain interior tank itu juga dibuat sedemikian rupa untuk kenyamanan dan keamanan maksimal awak tank. Jenis tank Harimau itu dianggap paling sesuai dengan kebutuhan medan tempur di Indonesia.

Baca Juga: Terkuak Keretakan Rumah Tangga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Pengadilan Agama Jakarta Selatan Menanggapi

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x