Kejurkot PBSI Medan 2022 Resmi Ditutup, Berikut Daftar Klub Peraih Medali!

- 10 November 2022, 21:03 WIB
PB Indocafe berhasil merebut juara umum di ajang Kejurkot PBSI Medan 2022.
PB Indocafe berhasil merebut juara umum di ajang Kejurkot PBSI Medan 2022. /Kesuma Ramadhan

EDITORNEWS.ID - Kejuaraan Kota (Kejurkot) PBSI Medan resmi ditutup oleh Ketua Ketum KONI Medan, Eddy Sibarani, di GOR PBSI Sumut, Kamis, 10 November 2022.

Dalam sambutannya, Eddy Sibarani mengapresiasi Pengkot PBSI Medan yang dinahkodai Ade Jona Prasetyo yang terus konsisten menggelar menggelar kejuaraan tahunan secara berkelanjutan.

"Kita sangat apresiasi PBSI Medan yang diketuai Ade Jona, karena kejuaraan ini tidak dipungut biaya pendaftaran (kecuali nomor veteran) dan memiliki hadiah yang cukup lumayan," katanya.

"Untuk itu kami ucapkan terima kasih kepada PBSI Medan dan tetap semangat dalam membina. Dan begitu juga untuk klub dan adik-adik (juara), karena kejurkot ini merupakan langkah untuk mengikuti Kejurprov," ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: PB Indocafe Kembali Rebut Juara Umum Kejurkot PBSI Medan, Harapan Perbanyak Turnamen Menggema!

Didampingi Wakil Kabid Binpres KONI Medan, Siegfried, Eddy Sibarani turut mengapresiasi kejuaraan ini karena tingginya animo para peserta.

"Cukup semarak karena diikuti lebih dari 400 atlet. Ini tentu suatu rekor dengan jumlah peserta yang banyak (dibandingkan tahun sebelumnya)," ucapnya lagi.

Sementara Ketum Pengkot PBSI Medan, Ade Jona Prasetyo, diwakili Sekum Aswindy Fahrizal, berpesan agar para atlet terus berlatih demi kejuaraan-kejuaraan yang akan datang.

"Kami ucapkan terima kasih atas partisipasi para peserta. Kepada juara jangan merasa cepat puas dan bagi yang belum, terus berlatih giat karena ini bukanlah akhir," tuturnya.

Baca Juga: Nazura dan Yuga, Kakak Beradik Penyumbang Emas bagi PB ABC-Pro di Ajang Kejurkot PBSI Medan 2022

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah