Mencengangkan, Ranking Futsal Indonesia Meroket Salip Vietnam dan Lebanon

- 24 Mei 2022, 16:59 WIB
Futsal Indonesia
Futsal Indonesia /

EDITORNEWS.ID - Hasil spektakuler diraih tim futsal Indonesia pasca melakoni perhelatan di SEA Games 2021 Vietnam.

Secara spektakuler anak asuh Mohammad Hashemzadeh itu naik sembilan peringkat menggeser Vietnam.

Pencapaian apik ini tak lepas dari kesuksesan di SEA Games 2021 dan juga Piala AFF Futsal 2022.

Pada dua ajang ini Ardiansyah Runtuboy dan kolega menjadi runner up.

Baca Juga: Atlet Jambi Sumbang 14 Mendali bagi Kontingen Indonesia di SEA Games

Kini, Timnas Futsal Indonesia mengoleksi 1096 poin di klasemen dunia.

Mereka naik ke posisi 39 dari yang tadinya berada di peringkat 48.

Hal ini juga mengubah posisi Indonesia bila disandingkan dengan tim-tim di Asia.

Timnas Futsal Indonesia kini naik 3 peringkat menjadi di posisi 7 dari yang tadinya di ranking 10 Asia.

Mereka menyalip tiga negara yakni Vietnam, Lebanon, dan Republik Kyrgystan.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x