Restu dan Dukungan Presiden Jokowi untuk Prabowo

- 2 November 2022, 16:06 WIB
Restu dan Dukungan Presiden Jokowi untuk Prabowo
Restu dan Dukungan Presiden Jokowi untuk Prabowo /Instagram

EDITORNEWS.ID – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan dirinya akan merestui langkah Prabowo Subianto. Bahkan dirinya sudah sejak awal telah memberikan restu dan dukungan kepada Menteri Pertahanan yang juga Ketua Umum Partai Gerinda itu.

"Sudah sejak awal kok restu-restu, sejak awal saya menyampaikan mendukung beliau," kata Jokowi di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Rabu (2/11).

Tak ingin perkataan Presiden dipelintir, Menhan segera menekankan. Prabowo secara spontan menjawab bahwa restu tersebut terkait pertahanan.

"Ini pertahanan," kata Prabowo menimpali pernyataan Presiden.

Baca Juga: Kuat Ma'ruf Minta Maaf, Ibu Brigadir Yosua : Sudah Puas Kah Kalian?

Presiden Jokowi mengaku bahwa dirinya tak pernah merasa bersaing dengan Prabowo. Bahkan keduanya selalu bertukar pikiran terkait masa depan Indonesia.

"Ya kita saling tukar-menukar pikiran mengenai bagaimana Indonesia ke depan," kata Jokowi.

Saking akrabnya Jokowi dan Prabowo kerap berdiskusi empat mata. Lantaran terlalu sering, banyak hal yang menjadi bahan diskusi keduanya demi kemajuan bangsa.

"Saya kira biasalah, berbicara. Bukan sering, terlalu sering dengan Pak Menhan itu," kata Jokowi.

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x