Akhirnya Elon Musk Resmi Akuisisi Saham Twitter 100 Persen, Harganya Capai Rp634 T

- 26 April 2022, 22:03 WIB
Elon Musk Resmi miliki sepenuhnya Twitter hari ini
Elon Musk Resmi miliki sepenuhnya Twitter hari ini /YouTube @Wall Street Millennial

Baca Juga: Pukul Pria mabuk, Mike Tyson Trending di Sosmed, Netizen:Biar Mengerti Arti Kesopanan

Kesepakatan ini menunggu persetujuan dari pemegang saham dan regulator dan ditargetkan rampung akhir tahun ini.

Sebelumnya, jeinginan Elon Musk beli Twitter ini diumumkan setelah ia memborong saham Twitter sebesar 2,89 miliar dollar AS atau sekitar Rp 41 triliun awal April 2022 lalu.

Niatnya untuk membeli Twitter dibuktikan dengan pengajuan penawaran melalui Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC).

Musk mengajukan penawaran harga per lembar saham 54,20 dollar AS atau sekitar Rp750.000.

Menurut laporan CNBC, secara total, tawaran Musk untuk 100 persen saham Twitter bernilai sekitar 43 miliar dollar AS atau Rp 618 triliun, hampir menyamai harga kesepakatan yang resmi diumumkan.

Baca Juga: Dubes Uni Eropa Minta Indonesia Damaikan Rusia dan Ukraina, KSP Moeldoko: itu Hal yang Sulit

Melansir CNN, pengajuan inilah yang kemungkinan menjadi titik balik bagi Dewan Twitter untuk merestui niat Musk membeli perusahaan.

Para petinggi Twitter pun dikabarkan bertemu dengan Musk hari Minggu, 24 April 2022 lalu untuk membicarakan akuisisi.

Sebelumnya, beberapa pemegang saham mayoritas Twitter, termasuk Pangeran Arab Saudi, Al Waleed bin Talal Al Saud, disebut menentang rencana Musk untuk membeli Twitter.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x