Lagi, BTS Jadi Duta Kehormatan Pariwisata Seoul 2022 selama Enam Tahun Berturut - turut

- 19 Juli 2022, 19:33 WIB
BTS
BTS /

EDITORNEWS.ID - Kabar bahagia datang kembali dari grup K-Pop terpopuler dan fenomenal, yaitu Bangtan Boys alias BTS.

Boyband populer yang saat ini sedang beristirahat sebagai grup tersebut, kembali di nobatkan menjadi Duta Kehormatan Pariwisata Seoul 2022.

Karena popularitas nya yang kian bersinar dari waktu ke waktu, tahun 2022 telah menjadi tahun keenam bagi BTS mengemban tugas sebagai Duta Kehormatan Pariwisata Seoul sejak 2017 lalu.

Bersama dengan pemerintah Kota Seoul, Korea Selatan, BTS turut menunjukkan upaya mereka dalam memperkenalkan budaya Korea dan landmark Seoul pada dunia.

Baca Juga: Restoran di Korea Selatan ini Menjadi Viral Setelah Dikunjungi V BTS dalam Vlognya, Staf Kewalahan

Sebagai grup idola, BTS kerap melakukan syuting untuk reality show, music video, atau acara tv luar negeri, di beberapa landmark Kota Seoul.

Mengutip dari Soompi pada 15 Mei 2022, Billboard Music Awards 2022 telah mengumumkan penghargaan tahun 2022 dimana BTS memenangi tiga penghargaan dari enam nominasi.

BTS berhasil membawa pulang penghargaan sebagai Top Duo/Group, Artis Penjualan Lagu Teratas, dan Lagu Terlaris untuk lagu yang berjudul "Butter".

Kemampuan BTS sebagai grup K-Pop paling berpengaruh secara global memang sudah sangat terbukti dan di akui dunia.

Baca Juga: ARMY Boikot Iklan Billboard yang Tayangkan Potret J-Hope BTS dengan Penulisan yang Salah

BTS seringkali membuat nama negara asalnya, yaitu Korea Selatan menjadi harum dan terkenal secara global, bahkan BTS juga telah menyumbangkan penghasilan yang fantastis untuk negara nya melalui konser dan penampilan nya.

Sebagai informasi, melansir dari KBIZoom pada 17 Juli 2022, Touring Data mencatat pendapatan konser global yaitu pendapatan konser BTS di Las Vegas adalah 35.944.850 USD atau sekitar 45,47 miliar won.

Dan jika dirupiahkan, jumlah tersebut mencapai setengah triliun rupiah atau tepatnya Rp523,07 miliar, sungguh prestasi dan pengaruh yang luar biasa bagi negara Korea Selatan.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah