GOT7 Sah Meninggalkan Agensi JYP Entertainment

- 11 Januari 2021, 12:04 WIB
GOT7 Resmi Tinggalkan JYP Entertainment, Ahgase: Tahun Baru, Awal Baru.
GOT7 Resmi Tinggalkan JYP Entertainment, Ahgase: Tahun Baru, Awal Baru. /Koreaboo

EDITORNEWS - Grup asal Korea Selatan GOT7 dikabarkan memutuskan kontrak dan meninggalkan agensi JYP Entertainment.

Grup ini terdiri dari tujuh anggota, yakni JB, Mark, Jinyoung, Jackson, Youngjae, Bambam dan Yugyeom. GOT7 debut pada Januari 2014 dengan dirilisnya album mini pertama mereka, Got It?, yang berhasil menduduki posisi nomor 2 (dua) di Gaon Album Chart dan nomor 1 (satu) di Billboard World Album Chat.

Grup ini mendapat perhatian untuk pertunjukan panggung mereka, yang termasuk elemen seni bela diri martial arts tricking.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo Ikut Memantau Pencarian Pesawat Sriwijaya-182

Baca Juga: Masih Berlanjut, 53 Kapal Ditugaskan Basarnas dalam Pencarian Pesawat Sriwijaya SJ-182

JYP Entertainment telah resmi mengkonfirmasi bahwa GOT7 akan meninggalkan agensi dan memutuskan kontrak.

Dispatch sebelumnya telah mengabarkan bahwa ketujuh member GOT7 tidak akan memperbarui kontrak mereka dengan JYP Entertainment.

Pada 11 Januari, JYP Entertainment merilis pernyataan untuk secara resmi mengumumkan hengkangnya GOT7.

Baca Juga: Masuk Daftar Pencarian Orang Sejak Awal 2020, Harun Masiku Diduga Masih Hidup

Halaman:

Editor: Liston

Sumber: pangandaran.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x