Hoax! Sempat Ramai Tukang Tambal Ban Disuruh Buka Online Saat PPKM, Begini Kejadian Sebenarnya

- 9 Juli 2021, 15:24 WIB
Ilustrasi PPKM.
Ilustrasi PPKM. /ANTARA/Aji Styawan

EDITORNEWS-Baru-baru ini beredar sebuah potongan video di sosial media yang memperlihatkan seorang petugas satpol PP yang sedang bertugas mendatangi sebuah tukang tambal ban.

Seperti diketahui bahwa saat ini pemerintah tengah menerapkan peraturan pemerintah terkait PPKM Darurat.

Dikutip dari tayangan Instagram @kepoing_trending, video tersebut memperlihatkan seorang petugas yang sedang menghampiri salah satu usaha tambal ban. begini kira-kira isi percakapan mereka.

Baca Juga: Angga Wijaya Berikan Pujian Kepada Istri Dewi Perssik, Janda Serasa Perawan

“Mulai hari ini sampai tanggal 20 tidak ada melayani, kecuali online” kata seorang petugas tersebut.

“Lah tambal ban online pak?” tanya tukang tambal ban tersebut.

Video itu lalu mengundang berbagai komentar dari warganet yang keheranan bagaimana bisa jasa tukang tambal ban dilakukan secara online.

Tetapi diketahui bahwa ternyata video yang beredar tidaklah benar dan ada video aslinya yang berdurasi sekitar 18 detik, sehingga ada dugaan video yang beredar sudah dipotong.

Baca Juga: Tak Kunjung Usai, PPKM Level 4 Diperpanjang Sampai Tanggal Berikut

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x