YouTube Blokir Kanal Duma TV, Pemerintah Rusia: AS Ingin Monopoli Penyebaran Informasi

- 11 April 2022, 10:48 WIB
Ilustrasi YouTube
Ilustrasi YouTube /HO/Pexels

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova, menyarankan pengguna Rusia untuk memindahkan konten mereka ke aplikasi buatan Rusia.

"Kelihatannya, YouTube sudah mengeluarkan surat perintah. Simpan konten, kirimkan ke platform Rusia," kata Zakharova di akun Telegram.

Rusia, sejak invasi ke Ukraina, sudah memutus akses untuk Twitter dan produk-produk dari Meta Platforms, antara lain Facebook dan Instagram.

Rusia juga pernah melarang aplikasi Telegram, meski pun pendiri perusahaan tersebut, Pavel Durov, bersal dari Rusia.

Tapi, pada pertengahan 2020, pemerintah Rusia mencabut larangan tersebut karena Durov berkomitmen melawan terorisme dan ekstremisme di platform tersebut.***

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah