Bengkulu Dilanda Gempa 5,8 Magnitudo

- 7 Januari 2021, 03:39 WIB
Gempa bumi Magnitudo 5,8 mengguncang Bengkulu Selatan, Bengkulu.
Gempa bumi Magnitudo 5,8 mengguncang Bengkulu Selatan, Bengkulu. /BMKG

EDITORNEWS - Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 5,8 yang mengguncang Bengkulu, Kamis pukul 00.28 WIB, tidak berpotensi tsunami.

Berdasarkan analisis BMKG, pusat gempa terletak pada koordinat 4,50 Lintang Selatan dan 102.54 Bujur Timur, berada di laut 41 kilometer barat daya Bengkulu dengan kedalaman gempa 31 kilometer.

Gempa bumi itu dirasakan di Kota Bengkulu dalam IV—V skala Mercalli (Modified Mercalli Intensity/MMI).

Baca Juga: Australia Akan TeruskanPeluncuran Vaksin dalam Dua Minggu 

Baca Juga: Presiden Senegal Umumkan Keadaan Darurat Baru Kasus Covid-19

Sementara itu, di Manna skala IV MMI, Kepahiang skala III—IV MMI, Lubuk Linggau skala III MMI, Pagar Alam skala III MMI, Lahat skala III MMI, Pesisir Barat skala II—III MMI dan Liwa skala II—III MMI.

Sebelumnya, BMKG mencatat rentetan gempa bumi di Bengkulu sejak Rabu (16-12-2020) malam hingga Kamis (17-12-2020) siang, total tercatat sebanyak 10 kali gempa. Gempa terkuat tercatat bermagnitudo 4,2 mengguncang wilayah Curup, Rejang Lebong, Bengkulu dan sekitarnya pada hari Kamis pukul 09.17.55 WIB.

Baca Juga: HUT ke-64 Provinsi Jambi, Fachrori : Dengan Kebersamaan Bergerak Melawan Covid-19

Berdasarkan hasil analisis BMKG, gempa yang terjadi merupakan jenis gempa kerak dangkal (shallow crustal earthquake) yang dipicu aktivitas sesar besar Sumatra.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah