Apa itu Fidyah dan Kifarat Puasa Ramadhan?, Berikut Penjelasannya

- 28 Maret 2022, 10:57 WIB
Ilustrasi fidyah
Ilustrasi fidyah /Pixabay/congerdesign/

EDITORNEWS.ID - Pernahkan anda mendengar istilah Fidyah dan Kifarat dalam Puasa Ramadhan, untuk itu mari kita bahas definisi tentang Fidyah dan Kifarat.

1. Fidyah

Atau penebus kesalahan adalah suatu kewajiban memberi makan seorang miskin untuk orang-orang yang tidak dapat menjalankan ibadah puasa pada bulan Ramadhan.

Firman Allah SWT dalam Q.S Al-Baqarah ayat 184:

اَيَّامًا مَّعْدُوْدٰتٍۗ فَمَنْ كَانَ مِنْكُمْ مَّرِيْضًا اَوْ عَلٰى سَفَرٍ فَعِدَّةٌ مِّنْ اَيَّامٍ اُخَرَ ۗ وَعَلَى الَّذِيْنَ يُطِيْقُوْنَهٗ فِدْيَةٌ طَعَامُ مِسْكِيْنٍۗ فَمَنْ تَطَوَّعَ خَيْرًا فَهُوَ خَيْرٌ لَّهٗ ۗ وَاَنْ تَصُوْمُوْا خَيْرٌ لَّكُمْ اِنْ كُنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ - ١٨٤

Artinya: "(Yaitu) beberapa hari tertentu. Maka barangsiapa di antara kamu sakit atau dalam perjalanan (lalu tidak berpuasa), maka (wajib mengganti) sebanyak hari (yang dia tidak berpuasa itu) pada hari-hari yang lain.

Baca Juga: Ketahui Tata Cara dan Doa Ziarah Kubur yang Boleh Dicontoh

''Tetapi barangsiapa dengan kerelaan hati mengerjakan kebajikan, maka itu lebih baik baginya, dan puasamu itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui".

Mengacu pada Imam Malik, Imam As-Syafi'i, besaran fidyah harus setara 1 mid gandum atau kira-kira 675 gram gandum.
 
Menurut sumber lain, besarannya adalah 2 mud gandum. Namun perhitungan umum yang digunakan adalah 1,5 kg untuk membayar 1 kali puasa yang ditinggalkan.
 
Boleh saja membayar fidyah dengan uang atau berupa qimah (nominal) asalkan setara dengan makanan pokok seperti penjelasan nash Al-Quran dan hadis.
 
 

2. Kifarat Puasa

Kifarat berasal dari kata kaffărah, artinya penutup satu kesalahan atau dosa yang dikenakan kepada suami-istri yang telah membatalkan puasanya dengan bercampur di siang hari pada bulan Ramadhan.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x