Kalahkan Vietnam, Timnas U-16 Pastikan Langkahnya ke Babak Semifinal Piala AFF U16

- 6 Agustus 2022, 23:02 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-16 rayakan golnya ke gawang Vietnam
Pemain Timnas Indonesia U-16 rayakan golnya ke gawang Vietnam /

Bagi Indonesia, ini merupakan kebobolan pertama di Piala AFF U-16 2022.

Skor 0-1 untuk keunggulan Vietnam U-16 bertahan hingga paruh pertama usai.

Di babak kedua, Bima Sakti melakukan perubahan pemain. Sultan masuk menggantikan Hanif. Masuknya Sultan membuat permainan Garuda Asia berubah.

Hasilnya, pada menit 51, ribuan pendukung Timnas Indonesia bergemuruh.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 akan Lakoni Laga 'Hidup Mati' Kontra Vietnam, Berikut Jadwalnya

Berawal dari penetrasi yang dilakukan Tegar ke jantung pertahanan lawan, Tegar lantas mengirimkan umpan lambung yang langsung disambut Arkhan dengan sundulan. Skor pun berubah menjadi 1-1.

Selang empat menit kemudian, Garuda Asia makin trengginas, setelah tendangan Nabil tak mampu diantisipasi kiper Vietnam U-16.

Timnas Indonesia U-16 berbalik unggul 2-1.

Jual beli serangan terus terjadi di sisa waktu pertandingan, namun hingga peluit panjang dibunyikan skor 2-1 untuk kemenangan Garuda Asia tak berubah.***

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah