Disiarkan di Televisi, Pemakaman Pangeran Philip Disaksikan 13 Juta Lebih Penonton

- 19 April 2021, 11:22 WIB
Disiarkan di Televisi, Pemakaman Pangeran Philip Disaksikan 13 Juta Lebih Penonton
Disiarkan di Televisi, Pemakaman Pangeran Philip Disaksikan 13 Juta Lebih Penonton /

EDITORNEWS - Pangeran Philip dimakamkan di halaman Kastil Windsor pada Sabtu, 17 April 2021 lalu dan disaksikan oleh lebih dari 13 juta penonton melalui stasiun televisi BBC dan ITV di Inggris.

Dilansir dari Antara, penonton sebanyak 13 juta tersebut akan lebih tinggi jika memperhitungkan penonton dari saluran berita BBC News, Sky News, dan CNN Internasional.

Penonton BBC One dan ITV mulai terpaku menonton yaitu saat Duke of Edinburgh tersebut dibawa ke St George’s Chapel dan memulai pemkamaman, yaitu sekitar pukul 15.00-15.15 waktu setempat.

Baca Juga: Cobain Resep Makanan Sehat Ala Yunhyeong Ikon

Jurnalis televisi BBC Lizo Mzimba menyampaikan bahwa sebanyak 13,62 juta orang menonton layanan selama satu jam penuh di BBC, Sky One, BBC News, dan Sky News.

Tetapi BBC One mendominasi dengan menyumbang penonton lebih banyak, dikabarkan bahwa pada jam 3 sore penonton mencapai 10,8 juta.

Sesuai dengan protokol kesehatan, kerajaan tidak mengadakan prosesi pemakamam umum dikarenakan pandemi Covid-19.

Baca Juga: 5 Makanan Indonesia yang Paling Banyak Disukai Kpop Idol 

Baca Juga: Rekomendasi 5 Drama Saeguk Paling Populer di Kalangan Pecinta Drama Korea

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x