Tantangan Ice Bucket Challenge ! Song Hye Kyo Donasi 10 Juta KRW Ke Seungil Hope Foundation

- 15 Juli 2023, 12:06 WIB
Song Hye Kyo
Song Hye Kyo /Meri/

 

EDITORNEWS.ID_Pada 14 Juli, Song Hye Kyo membagikan cerita di laman Instagramnya, dia berbagi foto dan bersamaan dengan pesan yang tulus.

Song Hye Kyo berpartisipasi dalam tantangan ember es setelah dinamai oleh mantan lawan mainnya Lee Do Hyun.

Song Hye Kyo mengatakan ‘ hallo, saya Song Hye Kyo. Saya didominasi kan oleh teman aktor Lee Do Hyun yang baru-baru ini mengambil bagian untuk tantangan Donasi Ember Es 2023”.

Dalam pesan nya Song Hye Kyo juga mengatakan perlunya dukungan dan semangat yang besar untuk membangun rumah sakit pemulihan Lou Gehrig pertama di Korea.

Baca Juga: Wow ! Jungkook, Kang Daniel, Dan Jimin Duduki Peringkat Teratas K-pop Individu Bulan Juli

Kami mengharapkan bantuan dan dukungan penuh dari banyak orang untuk mendirikan rumah sakit Lou Gehrig pertama di Korea.

Song hye kyo juga akan ikut berdonasi dan mengambil bagian dan memberi dukungan sehingga akan menggerakkan hati orang setiap individu untuk bersama berkumpul mencapai perkerjaan yang bermakna.

Selain itu, Song Hye Kyo menyampaikan sentimen hangatnya, mengungkapkan keinginannya akan kebahagiaan dan kesehatan yang baik untuk semua pasien Lou Gehrig dan keluarga mereka di masa depan.

Diakhir pesannya Song Hye Kyo  meneruskan ke peserta berikutnya yaitu,  aktris Han So Hee, model Shin Hyun Ji, dan aktor Kim Min Seok, sebagai individu yang akan membawa Ice Bucket Challenge berikutnya.

Baca Juga: Mata Tajam ARMY Melihat Hal Memilukan Dalam MV Seven Jungkook BTS

Foto juga menampilkan sertifikat donasi senilai 10 juta KRW (~7.878,17 USD) yang diperuntukan untuk  Seungil Hope Foundation atas nama Song Hye Kyo.

Ice Bucket Challenge digunakan sebagai kampanye donasi estafet yang bertujuan membantu pasien penyakit Lou Gehrig.

Ketika dinominasikan, peserta menuangkan air es ke atas kepala mereka sendiri atau memberikan sumbangan, diikuti dengan menominasikan tiga individu lagi untuk melanjutkan tantangan dalam waktu 24 jam.

Beberapa tokoh terkenal, termasuk Sean dari grup Jinusean, IU, Park Bo Gum, Mimi dari Oh My Girl, Lee Joo Young, dan Lee Young Ji, telah berpartisipasi dalam tantangan tersebut, dan menampilkan dampak positif dari ice bucket challenge.***

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x