Festival Musik 'Berdendang Bergoyang' Ricuh, Polisi Tetapkan 2 Tersangka

- 6 November 2022, 11:56 WIB
Festival  'Berdendang Bergoyang'
Festival 'Berdendang Bergoyang' /

EDITORNEWS.ID - Polisi menetapkan dua orang tersangka terkait kericuhan hingga menyebabkan sejumlah orang pingsan di festival musik 'Berdendang Bergoyang' di Istora Senayan, Jakarta Pusat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Komarudin mengatakan dua tersangka itu berinisial HA yang merupakan penanggung jawab dan BW selaku manajemen.

"Dari bukti ataupun fakta terbaru yang kami dapatkan, dari data penjualan. Tiket yang mereka lakukan itu sudah dijual mulai dari April sampai dengan bulan September, mereka sudah menjual sebanyak 13 ribu lebih dan di bulan Oktober 14 ribu. Total keseluruhan sampai dengan pelaksanaan kegiatan itu sebanyak 27.897 tiket," kata Komarudin dikutip Editornews.id melalui detiknews, Minggu, 6 November 2022.

Kemudian, pihak 'Berdendang Bergoyang' mengajukan permohonan atau rekomendasi ke satgas COVID hanya 5 ribu orang, sementara tiket yang dijual puluhan ribu.

Baca Juga: Terbaru, Lesti Kejora Unggah Foto Kebersamaan dengan Rizky Billar dan Baby L di Thailand

Komarudin menjelaskan manajemen dan penanggung jawab festival musik 'Berdendang Bergoyang' melakukan penjualan tiket lebih dari kapasitas 100 persen yang ditentukan dengan mengacu pada instruksi Menteri Dalam Negeri No 45 Tahun 2022.

Dia menyebut, kedua tersangka disangkakan pasal dugaan, Pasal 360 ayat 2 akibat kelalaian yang menyebabkan orang lain terluka dan Pasal 93 UU Nomor 6 tahun 2018 tentang Kekarantinaan Kesehatan. Kedua nya terancam hukuman 1 tahun denda 100juta rupiah.

Sebelumnya, kericuhan terjadi ketika para penonton konser festival musik 'Berdendang Bergoyang' di Istora Senayan, Jakarta Pusat kelebihan kapasitas sehingga membuat sejumlah penonton pingsan karena kesulitan bernafas.

Oleh karena itu, konser terpaksa dihentikan polisi pada Sabtu, 29 Oktober 2022 lalu, untuk menjaga keselamatan para penonton lainnya.

Baca Juga: Melodi 'The Astronaut' oleh Jin BTS Menjadi Solo Paling Berkesan Bagi Kritikus Musik

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah