Kim Taehyung Pernah Masuk ke Grup Chat ARMY

- 26 September 2021, 09:26 WIB
V BTS/Tangkapan Layar Instagram @bts.bighitofficial
V BTS/Tangkapan Layar Instagram @bts.bighitofficial /

EDITORNEWS- Seperti kita ketahui bahwa BTS adalah salah satu boygrup asal Korea Selatan yang cukup sukses.

Baru-baru ini bahkan BTS dipercaya untuk menyampaikan pidato mereka di Sidang Majelis Umum PBB yang ke-76 di New York.

Sebagai seorang idola yang mempunyai banyak penggemar, tentu tidak heran jika para member BTS ingin mengajak penggemar mereka berinteraksi.

Baca Juga: Flashback Momen Saat Jungkook Tampil di Flower Crew Dulu, Begini Klarifikasi dan Permintaan Maaf Pembawa Acara

Seperti yang pernah dilakukan oleh Kim Taehyung saat ingin mengajak para penggemarnya berkomunikasi.

Diketahui jika Kim Taehyung pernah masuk sebuah grup chat penggemar BTS.

Sebagaimana dilansir dari laman Koreaboo, Kim Taehyung saat itu sekitar pukul 3 pagi masuk ke sebuah grup chat Army di Kakaotalk.

Tetapi tampaknya niat Taehyung kali ini tidak berjalan lancar, Taehyung diminta untuk mengganti nama penggunanya menjadi nama asli, karena tampaknya orang-orang tidak mempercayai jika dia adalah Kim Taehyung.

 

Baca Juga: Pandemi Menghalangi Konser BTS, Inilah Satu Hal yang Paling Dirindukan Oleh Kim Taehyung Saat Tour

 

Taehyung juga sepertinya tidak mengetahui jika ada peraturan grup mengharuskan mereka harus berkomunikasi dengan gambar, tetapi Taehyung malah menggunakan teks.

Baca Juga: Kim Taehyung Pernah Ajak ARMY Mabar PUBG Sampai Gamenya Mengalami Crash Karena Diakses Banyak Orang

Masih dilansir dari Koreaboo, Taehyung tampaknya berusaha membuktikan jika dirinya adalah Kim Taehyung, dia mencoba untuk mengirimkan pesan suara ke di chat dan akan mengunggahnya di Twitter untuk dijadikan bukti.

 

Tetapi akhirnya Taehyung meninggalkan grup tersebut dan akan kembali jika dirinya sudah memahami cara menggunakan grup tersebut.

Sebagai informasi Kim Taehyung atau yang akrab disapa V BTS adalah anggota grup kedua termuda setelah Jungkook yang di mana V BTS lahir pada 30 Desember 1995.

BTS tidak hanya dikenal di Korea Selatan saja, tetapi juga di banyak negara lainnya, apalagi mereka juga sering mengadakan konser di luar Korea Selatan.***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah