Walikota Medan, Bobby Nasution Maafkan Pengendara Viral yang Ancam Patahkan Lehernya

- 26 April 2022, 07:45 WIB
Rizkian Putra dan Walikota Medan, Bobby Nasution
Rizkian Putra dan Walikota Medan, Bobby Nasution /

EDITORNEWS.ID - Walikota Medan, Bobby Nasution memaafkan sosok pria yang diketahui bernama Rizkian Putra (27) yang sebelumnya mengancam akan mematahkan leher orang nomor satu di Kota Medan itu.

Rizkian Putra sebelumnya diamankan polisi karena videonya viral mengancam juru parkir dan juga akan mematahkan leher menantu Presiden RI, Joko Widodo.

Usai diamankan, pengendara bernama Rizkan Putra (27) warga Takengon itu diboyong ke Polrestabes Medan Senin, 25 April 2022.

Kebetulan saat itu pihak kepolisian sedang melaksanakan keterangan pers terkait pengungkapan sejumlah kasus premanisme yang terjadi di wilayah hukum Kota Medan dalam tiga hari terakhir ini.

Baca Juga: Jimin BTS Tertawakan Dirinya Sendiri Saat Anggap V BTS Keren Di Pertemuan Pertama Mereka, Ini Alasannya

Rizkan pun tampak memohon maaf kepada semua pihak yang diancamnya seperti yang viral di Medsos beberapa hari ini.

Hal itu diungkapkannya saat dicecar pertanyaan oleh Kapoldasu Irjen Panca Putra didampingi Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution dan Kapolrestabes Medan.

Tampak hadir juga Dandim dan Kajari Medan.

"Saya mohon maaf sebesarnya kepada Pak Bobby. Saya tidak tahu, saya pikir pak Bobby itu bos tukang parkirnya. Kepada tukang parkir juga saya minta maaf. Saya memang tidak tahu. Saya mohon dimaafkan," katanya.

Baca Juga: 'Semua Member BTS Kecuali Jungkook', Penyebab Maknae BTS Dikecualikan di The Simpsons

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah