Jimin BTS Mewakili Ucapan 'Dewasa Itu Sulit', Hingga Orang Tua Berperan Penting

4 Oktober 2022, 21:04 WIB
Jimin BTS /

EDITORNEWS.ID - Saat tampil di depan kamera, idol Korea biasanya menunjukkan sisi lucu dan menyenangkan.

Mereka tampil penuh tawa dan menghibur banyak orang, terutama penggemarnya.Tak jarang mereka juga menunjukkan aksi menarik yang tidak terduga.

Jika dilihat dari satu sisi, kehidupan para idol penuh kebahagiaan dan prestasi. Tapi, faktanya hidup bukan hal yang mudah.

Tidak ada yang benar-benar baik-baik saja. Semua manusia punya masalah baik eksternal maupun internal yang harus dihadapi di setiap fasenya.

Baca Juga: Ungkapan Haru Sempat Disampaikan Jimin BTS Tentang Perubahan yang Tak Bisa Dihindari

Hal tersebut belaku pula pada para Kpop Idol, terlebih mereka tumbuh di lingkungan yang keras dan kompetitif.

Jimin BTS pernah membagikan soal perjuangannya mengalahkan perasaannya sendiri di masa lalu.

Dilansir Editornews dari situs Koreaboo, Jimin mengaku pernah merasa tidak stabil dan kosong.

Keduanya merupakan perasaan yang mengganggu, mengingat pekerjaannya sebagai penyanyi dan entertainer mengharuskannya untuk selalu terlihat full of energy saat di depan kamera.

Baca Juga: Ingat 5 Oktober 2022 Hari Guru Sedunia. Siapkan Hadiah Terbaiknya

Saat wawancara bersama majalah Weverse. cerita Jimin soal perjuangannya mengalahkan diri sendiri bermula dari kebiasaannya mengatakan "aku baik-baik saja."

Menurut Jimin BTS, saat masa-masa tidak stabil itu terjadi ia selalu merasa bisa melakukan segala hal seorang diri.

Tapi, saat menyadari situasinya ia sadar, apa yang dikatakan dan diyakininya tidak sesuai dengan keadaan di dunia nyata.

Secara perlahan perputaran kebiasaan ini membuat Jimin merasa kosong. Jimin selalu menyangkal pemahaman apapun yang muncul dalam pikiran dan keyakinannya.

Baca Juga: Tragis, Update Terkini Leher Lesti Kejora Di Pasang Gips Hingga Saipul Jamil Yang Gagal Jenguk

Masalah ini mulai tertasi saat Jimin berani terbuka ke orang tuanya.

Saat itu Jimin mengawalinya dengan pertanyaan, apakah mereka tahu kalau dia bisa melalui semuanya.

Mendengar hal tersebut, orang tua Jimin lantas mendengarkan semua cerita Jimin dan memberikannya banyak nasehat.

Meski tidak instan, tapi nasehat orang tua Jimin berhasil membantu Jimin keluar dari masalahnya.

Pemahaman baru soal hidup dan kehidupan bagi Jimin pun mulai berubah.

Pikirannya menjadi lebih kuat dan membantunya keluar dari masalah yang sama saat masalah tersebut muncul lagi.

Baca Juga: Terlalu Bucin Netizen Kecewa Lesti Kenapa Ga Dengarin Irfan Hakim

Mendengar hal tersebut, ibu Jimin lantas mengatakan kalau Jimin mulai menujukkan tanda-tanda pendewasaan diri.

Jimin pun tertawa dan mengatakan kalau menjadi dewasa itu adalah hal yang sulit.

Editor: Aditya Ramadhan

Tags

Terkini

Terpopuler