5 Alasan Kenapa DPR Musikal Harus Ditonton, Video ini Berikan Perspektif Baru

11 Mei 2021, 15:15 WIB
DPR Musikal karya Jovial da Lopez dirilis pada 2 Mei 2021 melalui kanal YouTube skinnyindonesian24 /dprmusikal

EDITORNEWS - DPR Musikal telah dirilis pada 2 Mei 2021 melalui kanal YouTube Skinnyindonesian24.

Video berdurasi 36 menit ini merupakan karya da Lopez bersaudara, yang mana sutradara dan produsernya di pegang oleh Jovial da Lopez.

DPR musikal mengangkat isu sosial yang berkaitan dengan para aktor politik negara.

Ditulis oleh skinnyindonesian24, DPR Musikal berhasil membuat penontonnya terpukau dengan konsep pengemasannya.

Buat yang belum nonton dan penasaran kenapa DPR Musikal menarik, berikut lima alasan kenapa DPR musikal harus ditonton.

Baca Juga: Netizen Diskusikan Video DPR Musikal, Mereka Heran Kenapa Penontonnya Masih Sedikit

1. Drama Musikal

Sesuai namanya, DPR Musikal menggunakan konsep drama musikal yang ringan dan mudah dimengerti. Konsep ini membuat penonton tidak sadar sudah menghabiskan waktu hampir 36 menit untuk menonton video.

Jenis musik yang dipilih juga tergolong santai dan easy listening. Penonton dapat menikmati harmonisasi musik dan vokal dari setiap pemain.

Selain itu, keseimbangan emosi juga dijaga dengan baik sejak awal video dimulai. Musik yang mengisi sela-sela perdebatan berhasil mencairkan suasana tegang yang dibangun dalam dialog.

Hal tersebut yang membuat drama musikal ini menyenangkan ditonton.

Baca Juga: Drama Law School Alami Tunda Penayangan Digantikan dengan Episode Lainnya, Benarkah?

2. Memilih isu sosial

Sesuai judulnya, DPR Musikal fokus pada kegiatan anggota DPR sebagai perwakilan rakyat. Isu yang dipilih da Lopez bersaudara ini terhitung isu sensitif yang jarang dibahas orang.

Tapi, da Lopez bersaudara berhasil mengemasnya menjadi film pendek yang ringan dan penuh makna.

Keberanian skinnyindonesian24 memilih isu ini dan memproduksinya sebagai tontonan publik harus diapresiasi, karena butuh keberanian untuk bisa berkarya seperti mereka.

Baca Juga: Rangkaian Kutipan Pesan dari Video DPR Musikal karya Jovial da Lopez

3. Ajakan untuk berani bersuara

Tokoh utama dalam film pendek besutan Skinnyindonesian24 merupakan seorang perempuan tegas yang kuat pendirian. Ia berani memilih jalan yang berbeda, demi kepentingan orang banyak.

Lewat keberanian dan keteguhan hatinya memperjuangan tugasnya sebagai DPR membuat penonton berharap ada banyak Mawar yang tumbuh Indonesia.

Berani bersuara juga menjadi ajakan kepada masyarakat yang sampai sekarang masih sering abai pada tugasnya sebagai manusia.

Baca Juga: Bedah Karakter Mawar, Tokoh Utama dalam DPR Musikal yang Menarik Perhatian

4. Kreatif

DPR Musikal memilih isu yang berat dengan nilai sensitivitas tinggi, tapi da Lopez bersaudara berhasil mengirimkan video ini sebagai video yang menghibur dan ringan.

Untuk mengemas hal rumit tersebut menjadi video ringan yang bisa dinikmati banyak orang butuh kreatifitas tinggi dalam pengerjaannya.

Berfikir kreatif saat membuat karya dan memperhitungkan selera pasar berhasil melahirkan DPR Musikal hingga bisa dinikmati banyak orang.

Baca Juga: Google Doodle Rayakan Ulang Tahun K.R.T Hardjonagoro Mengenal Sosok Budayawan Tionghoa Solo

5. Menawarkan sudut pandang baru

DPR Musikal menawarkan sudut pandang baru terkait perubahan. Perubahan yang dimaksud ialah mengubah Indonesia menjadi Negara yang lebih baik dan terus maju.

Dalam film pendek tersebut, da Lopez bersaudara menunjukkan bahwa menciptakan perubahan adalah tugas semua orang.

Perubahan hanya bisa terwujud jika setiap pihak yang berkaitan dengan Negara mau bersatu dan saling bekerja sama mencapai kemerdekaan.

Tertarik menonton videonya? Silahkan meluncur ke kanal YouTube skinnyindonesian24.***

Editor: Sylvia Hendrayanti

Tags

Terkini

Terpopuler