Polres Merangin Gelar Razia Malam Hari Berantas Narkoba Dalam Rangka Operasi Antik Siginjai 2024

- 26 Mei 2024, 23:28 WIB
Razia tempat hiburan malam di Kabupeten Meranginn
Razia tempat hiburan malam di Kabupeten Meranginn /

EDITORNEWS.ID - Satres Narkoba Polres Merangin dalam rangka Operasi Antik Siginjai 2024 sisiri sejumlah tempat hiburan malam yang berada di Kabupaten Merangin,26 Mei 2024.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Narkoba Polres Merangin AKP Simsal Siahaan  dengan sasaran tempat hiburan malam.

Kemudia dilakukan kesejumlah pemilik tempat hiburan beserta karyawan dan para tamu yang mengunjungi tempat hiburan tersebut di lakukan penggeledahan dan tes urine ditempat.

Diketahui pelaksanaan Operasi Antik Siginjai 2024 dimulai sejak 10 Mei 2024 dimana telah dilaksanakan dalam upaya Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika jenis apapun di Wilayah Kabupaten Merangin.

Baca Juga: Razia Diskotek dan Kos-kosan Polresta Jambi Amankan 1 Pemuda Positif Narkoba

Kapolres Merangin AKBP Ruri Roberto,melalui Kasat Narkoba Polres Merangin AKP Simsal Siahaan, menjelaskan kepada awak media, Minggu 26 Mei 2024.

“Dalam rangka Operasi Antik Siginjai 2024 tim menyisiri sejumlah tempat hiburan malam dan tempat rawan peredaran narkotika lainnya, Alhasil tidak ditemukannya hasil positif saat di lakukannya penggeledahan serta tes urine terhadap beberapa orang saat di lokasi yang terjaring razia”, Ucapnya.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut akan di lakukan secara rutin guna menekan dan merupakan bentuk pemberantasan peredaran narkoba di Wilayah Hukum Polres Merangin.

Lantas dikatakan menghimbau peran masyarakat juga di perlukan dalam menjaga kamtibmas di wilayah hukum Polres Merangin.tandasnya.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah