Polda Gorontalo akan Mengusut Pelaku Kericuhan di Pohuwato yang Berakhir Ricuh

- 22 September 2023, 19:16 WIB
Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol
Kapolda Gorontalo Irjen Pol. Drs. Angesta Romano Yoyol /

EDITORNEWS.ID - Aksi unjuk rasa yang berujung pada pembakaran kantor bupati  dan DPRD Pohuwato oleh demonstran, Polda Gorontalo akan mengusut pelaku. Selain menyelidiki pelaku rusuh, polisi juga mengusut pelaku di balik kericuhan demo tersebut.

Sejauh ini, Kapolda Gorontalo Irjen Pol Angesta Romano Yoyol, mengklaim sudah ada tujuh anggota dari aparat keamanan yang mengalami luka-luka akibat aksi anarkis dari para demonstran. 

Dikatakan Kapolda Gorontalo, bahwa awalnya pihaknya sudah mengetahui akan ada aksi unjuk rasa hari ini dan telah melakukan pengamanan sejak pekan lalu.

Sebanyak 650 personel gabungan Polda Gorontalo dan Polres Pohuwato dikerahkan untuk mengamankan demonstrasi.

Baca Juga: Kantor Bupati dan DPRD Pohuwato Dibakar Massa saat Terjadi Demonstran

“Terkait perkembangan demo, pihak Kepolisian masih bekerja keras untuk mengusut di balik kerusuhan yang terjadi pada aksi unjuk rasa di Kabupaten Pohuwato hari ini,” ujar Kabid Humas Polda Gorontalo Kombes Pol Desmont Harjendro dihadapan awak media, Kamis, 21 September 2023.

Desmont mengungkapkan bahwa pihak kepolisian saat ini terus bekerja untuk menyelidiki satu per satu pelaku kericuhan, sehingga nantinya polisi dapat menggali siapa pelaku di balik kericuhan tersebut.

“Untuk saat ini sudah ada beberapa pendemo yang sudah kita amankan di Mapolres Pohuwato, dimana mereka akan dilakukan pemeriksaan,” ucapnya.

Dikatakan, untuk saat ini pihak Polda Gorontalo dan Polres jajaran masih melakukan siaga, guna mengantisipasi adanya aksi unjuk rasa.

Baca Juga: SIMAK, Jadwal Dokter Spesialis di RSUD H. Abdul Manap Kota Jambi Hari Ini Jumat., 22 September 2023

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x