KAI Hadirkan Kereta Makan Mewah dengan Nuansa Suite Class

- 14 November 2023, 07:38 WIB
PT KAI Hadirkan Kereta Makan Bernuansa Suite Class
PT KAI Hadirkan Kereta Makan Bernuansa Suite Class /

EDITORNEWS.ID -  Kali ini PT Kereta Api Indonesia (Persero) kembali berinovasi dengan menghadirkan kereta makan mewah yang bernuansa kereta suite class.

Tentu hal ini menjadi salah satu kabar gembira bagi masyarakat yang mungkin sering bepergian menggunakan transportasi kereta api.

“Hehehe, jangan bosan sama inovasi-inovasi yang dihadirkan sama KAI ya, Bestie! Kali ini, inovasi KAI hadir melalui kereta makan bernuansa kereta Suites Class Compartment, yang mewah dan elegan banget!,” tulis dalam unggahan Instagram @kai121_.

Sebagaimana dilansir dari Instagram @kai121_, sayangnya kereta makan kali ini baru tersedia 1 unit.

Baca Juga: SIMAK Prakiraan Cuaca di Kota Jambi Hari Selasa, 14 November 2023 Menurut BMKG

Karena baru hadir 1 unit, maka kereta makan tersebut digunakan secara bergantian di KA Bima dan Argo Semeru, mengikuti pola operasinya.

Tetapi Anda tidak perlu khawatir, walaupun baru tersedia 1 unit, Balai Yasa Manggarai menargetkan 3 unit kereta makan di seluruh rangkain KA Bima dan Argo Semeru pada Desember 2023 nanti.

Kereta makan ini juga menyediakan beberapa fasilitas penunjang, yaitu seperti musala, tempat wudhu, desain interior, display pemesanan dan juga kursi yang nyaman.

Kereta makan kali ini mempunyai kapasitas untuk 34 orang dengan mengusung tema Nature with Harmony.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti

Sumber: Instagram @kai121_


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x