Saat Rakernas Pesan Jokowi 'Jangan Tergesa-gesa Meskipun yang Didukung Ada di Sini', Projo Teriak Nama Ganjar

- 22 Mei 2022, 20:45 WIB
Pidato Presiden Jokowi dalam acara Rakernas Projo./Tangkapan layar/YouTube/DGPTV
Pidato Presiden Jokowi dalam acara Rakernas Projo./Tangkapan layar/YouTube/DGPTV /

EDITORNEWS.ID - Presiden Joko Widodo didampingi Ibu Negara Iriana, tiba di lokasi Rakernas V Relawan Pro Jokowi (Projo) di Balai Ekonomi Desa (Balkondes) Ngargogondo, Borobudur, Magelang. Sabtu, 21 Mei 2022. Pada pukul 10.52 WIB.

Tampak Jokowi memakai jaket berwarna merah dan celana hitam. Sementara Iriana Jokowi memakai pakaian putih dan kerudung putih. Kedatangan Jokowi disambut tepuk tangan peserta rakernas.

Jokowi akan membuka rakernas sekaligus memberikan arahan terkait Pilpres 2024. Kedatangan Jokowi disambut tepuk tangan peserta rakernas.

Tampak sejumlah tokoh seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko, anggota Wantimpres Sidarto Danusubroto, Dirjen Kebudayaan Hilmar Farid yang juga relawan dari Sekretaris Nasional Jokowi, dan Bupati Magelang Zaenal.

Baca Juga: Usung Program Pro Rakyat, AHY Tentukan Syarat Partai Yang Ingin Berkoalisi Bersama Demokrat

"Jokowi.. Jokowi..," teriak peserta rakernas, Acara dimulai dengan pidato politik Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi.

Presiden Joko Widodo meminta Relawan Pro Jokowi atau Projo bersabar terkait arah dukungan untuk pemilihan presiden 2024.

Jokowi memastikan akan berdiskusi bersama relawan sebelum mendukung calon presiden 2024 nanti.
 
Dalam Rakernas Pro Jokowi atau Projo, Presiden Jokowi menyatakan akan meminta pertimbangan seluruh relawan untuk menentukan sikap dukungan pada Pilpres 2024.
 
 

Urusan politik itu jangan tergesa-gesa, meskipun mungkin yang kita dukung ada di sini. Sudah dibilang, jangan tergesa-gesa. Ini mau tergesa-gesa ini kelihatannya," kata Jokowi 

"Pak Ganjar presiden. Pak Ganjar untuk 2024. Maju terus Pak Ganjar," teriak relawan Projo merespons ucapan Jokowi.

Jokowi menyampaikan akan mengumpulkan seluruh relawan pendukungnya dalam rapat tingkat nasional yang lebih besar. Hal itu dilakukan untuk menyerap aspirasi soal tokoh politik yang didukung.

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x