Seorang Siswa SMA di Barau Viral Saat Menirukan Suara Presiden Jokowi

- 16 Juni 2022, 21:59 WIB
Siswa SMAN7 Berau
Siswa SMAN7 Berau /

EDITORNEWS.ID - Selain Butet Kartaredjasa yang sangat terkenal menirukan suara mantan Presiden RI, Soeharto. 

Ada juga Adit Primayuda Ishak, siswa SMAN 7 Kabupaten Berau di Kalimantan Timur ini mendadak viral karena suaranya yang mirip banget sama Presiden Joko Widodo.

Tak diduga suara Adit ini terungkap saat kegiatan bazar dan pentas seni yang diadakan di sekolahnya.

Videonya yang menirukan suara Jokowi pun viral di media sosial dan membuatnya seketika menjadi populer hingga ke sekolah lainnya.

Baca Juga: Tak Hanya Al Purbanta, Pesantren Cendikia Bunaya Juga Jadi Sasaran Overlanding Indonesia Sumut

Sudah banyak sosok yang disebut memiliki wajah mirip dengan Presiden Joko Widodo ini. Namun baru-baru ini viral pelajar yang menirukan suara presiden RI.

Adit adalah anak terakhir dari empat bersaudara dari keluarga yang sederhana. Ayahnya berprofesi sebagai sopir yang sehari-hari mengangkut bahan material pasir dan batu koral.

Selain bercita-cita tinggi menjadi presiden, Adit juga ingin sekali bisa bertemu langsung dengan Presiden Joko Widodo.

Untuk bisa menirukan suara Jokowi, Ia mempelajari dalam waktu empat bulan hingga bisa sama persis.

Baca Juga: Overlanding Indonesia Sumut Bergerak, Pesantren Al Purbanta Karo Jadi Target, Begini Reaksi Para Santri

Aksi pun diunggah lewat akun TikTok @rohadikurniawanrk. Saking miripnya, teman-teman satu sekolah hingga para guru takjub mendengarnya.

Alhasil, aksinya mampu membuat seluruh warga sekolah termehek-mehek. Tak hanya itu, video yang awalnya diunggah TikTok lalu diposting ulang ke platform lain hingga viral.***

Halaman:

Editor: Liston


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x