Messi Sumbang Satu Gol, Argentina Menang Atas Panama

- 24 Maret 2023, 20:02 WIB
Argentina sukses tumbangkan Panama, Messi sumbang satu gol
Argentina sukses tumbangkan Panama, Messi sumbang satu gol /editornews.id/

EDITORNEWS.ID – Timnas Argentina melakoni FIFA Matchday melawan Panama. Laga berlangsung di Stadion El Monumental pada Jumat 24 Maret pagi WIB. Lionel Messi dkk berhasil membungkam Panama dengan skor meyakinkan 2-0.

Bermain di hadapan publik sendiri membuat Argentina main ngotot. Anak asuh Lionel Scaloni langsung berusaha memberikan tekanan kepada Panama. La Pulga jadi motor serangan dari Argentina.

Sadar kalah kelas, Panama coba bermain lebih hati-hati. Mereka menerapkan strategi bertahan yang solid. Hal ini membuat Argentina cukup kesulitan untuk memanfaatkan peluang-peluang yang didapat.

Beberapa kali peluang dari Argentina hadir, namun belum ada yang menemui sasaran. Messi sempat menebar ancaman dengan tembakan di kotak penalti pada menit ke-43. Lalu Enzo Fernandez juga ikut mengancam gawang Panama lewat tembakan jarak jauh pada menit ke-44. Namun kedua peluang itu tak mampu membuat Argentina unggul. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.

Baca Juga: Jadi Starter Lawan Liechtenstein, Cristiano Ronaldo Catatkan Beberapa Rekor

Di babak kedua, Argentina masih memegang kendali permainan. Kedua tim juga melakukan perubahan strategi setelah turun minum. Namun nampaknya hal itu masih membuahkan hasil.

Gol baru hadir pada menit ke-78 bagi Arentina. Thiago Almada sukses mambawa La Albiceleste unggul setelah memanfaatkan umpan dari Leandro Paredes yang mengambil bola muntah dari sepakan bebas Messi. Skor pun menjadi 1-0.

Panama berusaha merespon. Namun bukannya menyamakan kedudukan, Panama justru kebobolan lagi jelang akhir laga. Lionel Messi menggandakan keunggulan Argentina lewat tandangan bebas indahnya di menit 89.

Pelanggaran Miguel Camargo kepada Rodrigo De Paul menghasilkan tendangan bebas untuk Argentina. Messi yang menjadi eksekutor berhasil membobol gawang Guerra. Gol ini membuat Messi menyamai catatan kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, yang mencetak 10 gol di tim nasional dengan tendangan bebas.***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x