Semi-Final Club World Cup: Real Madrid Siap Menghadapi Al-Hilal di Final

- 9 Februari 2023, 06:11 WIB
Vinicius Jr berhadapan dengan kiper Al-Ahly Dilaga semi final Club World Cup
Vinicius Jr berhadapan dengan kiper Al-Ahly Dilaga semi final Club World Cup /

EDITORNEWS.ID – Real Madrid yang hanya tidak diperkuat oleh penjaga gawang utamanya (Thibaut Courtois) dan Karim Benzema, berhasil memenangi laga semi-Final Club World Cup dini hari tadi kontra Al-Ahly dengan skor 4-1.

Dengan hasil tersebut, Real Madrid berhak ke final Club World Cup dan akan menghadapi Al-Hilal yang merupakan perwakilan dari asia. Sedangkan Al-Ahly akan menghadapi Flamengo untuk memperebutkan posisi ke tiga.

Pertandingan yang digelar di Prince Moulay Abdellah Stadium, Maroko. Real Madrid tampil dengan dominan sejak laga dimulai hingga selesai.

Pertandingan cukup berimbang pada awal babak pertama bahkan al-Ahly mempunyai dua peluang bagus dan bola chip Rodrigo membentur tiang gawang. Laga terus berjalan dan mulai dikondisikan oleh Real Madrid bahkan Vinicius Jr. membuka keran gol pertama Real Madrid dimenit ke-42 setelah memanfaatkan kesalahan pemain bertahan al-Ahly. 1-0 Real Madrid memimpin hingga turun minum.

Baca Juga: Penyelenggaraan PON 2024 Diharapkan Mampu Menemukan Bibit Atlet Internasional

Los Blancos langsung bermain menekan pada babak ke dua, tidak butuh waktu lama bagi Valverde untuk mencetak gol setelah berhasil memanfaatkan bola hasil tepisan kiper al-Ahly yang tepat jatuh dihadapannya.

Al-Ahly merespon ketinggalan mereka dengan bermain lebih menyerang, tapi peluang yang dimiliki oleh mereka belum berbuah gol.

Dalam skema serangan balik, pemain Al-Ahly yang berada di kotak penalty dijatuhkan oleh Camavinga dan menyebabkan penalty untuk Al-Ahly. Maaloul yang menjadi eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik.

Di menit ke-85, Real Madrid juga mendapatkan penalty setelah Vinicius Jr dijatuhkan. Namun sayang sepakan Luka Modric berhasil ditepis oleh penjaga gawang Al-Ahly.

Baca Juga: BRI Liga 1 Pekan Ke-23: Rans Nusantara FC Akan Menjamu Arema FC di Pakansari, Bogor

Halaman:

Editor: Aditya Ramadhan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x