4 Rekomendasi Film Korea Terbaik yang Tayang Januari hingga Februari 2023

- 22 Maret 2023, 15:14 WIB
Rekomendasi film Korea tayang Januari hingga Februari 2023
Rekomendasi film Korea tayang Januari hingga Februari 2023 /editornews.id/


EDITORNEWS.ID - Sejak awal tahun 2023, industri film Korea sudah mulai memproduksi film-film terbaiknya mulai dari genre thriller, fantasi, hingga romance.

Beberapa film Korea yang tayang pada bulan Januari hingga Februari 2023 lalu mendapatkan rating yang cukup tinggi. Dilansir Editornews.id melalui YouTube UBR Entertainment akan membangikan rekomendasi film terbaik yang tayang pada Januari hingga Februari 2023.

Berikut ini rekomendasi film terbaik yang tayang pada Januari hingga Februari 2023:

1. Tale Of Nobody

Film yang satu ini tayang di bioskop Korea pada tanggal 12 Januari 2023. Tale Of Nobody merupakan film begenre romantis yang bercerita tentang Lee Soon yang bermimpi menjadi seorang Ibu yang bijak. Namun sayangnya kisah cintanya tidak berjalan dengan baik. Untuk mendapatkan kembali cintanya, dia berupura-pura melakukan bunuh diri. Karakter Lee Song ini diperankan oleh Jung Ga Eun.

Baca Juga: Once, Chaeyoung Twice Hapus Postingan Instagram Ketika Menggunakan Pakaian QAnon

2. Jung E

Jung E merupakan film yang tayang pada 20 Januari 2023. Film yang tayang di Netflix ini menceritakan peradaban manusia pada tahun 2194 ketika bumi sudah tak layak untuk ditempati karena perubahan iklim. Namun, peradaban manusia saat itu tinggal di tempat perlindungan. Sayangnya, terjadi perang di tepat perlindungan ini sehingga membuat para ilmuwan berusaha untuk mengkloning mantan tentara hebat. Film ini dimainkan oleh Kang Soo Yeon, Kim Hyun Joo, dan Ryu Kyung Soo.

3. Maybe We Broke Up (8 Februari 2023)

Rekomendasi film terbaik yang tayang pada 8 Feruari 2023 ini adalah film yang diperankan oleh aktor populer Korea, Lee Dong-hwi. Dia akan berkolaborasi kemistri dengan aktris cantik Jung Eun-chae. Film ini bercerita tentang pasangan muda yang menjalin hubungan jangka panjang namun dalam proses putus karena mereka tidak memiliki pandangan yang sama dalam kehidupan maupun cintanya.

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x