Dinilai telah Jatuhkan Nama BTS dengan Berita NewJeans, HYBE Labels Dikritik ARMY, 'Geram Maksimal'

- 27 Januari 2023, 21:51 WIB
HYBE Labels dikritik ARMY karena dinilai jatuhkan BTS
HYBE Labels dikritik ARMY karena dinilai jatuhkan BTS /

EDITORNEWS.ID - Seperti diketahui, grup K-Pop terpopuler, yaitu BTS saat ini sedang hiatus sementara dan ketujuh anggota nya sedang berfokus proyek solo.

Berbagai spekulasi netizen pun muncul mengenai pendapatan HYBE Labels sebagai agensi yang menaungi BTS dalam beberapa waktu kedepan seperti apa, mengingat BTS merupakan artis mereka yang sudah 'go International'.

Beberapa waktu lalu beredar kabar yang mengatakan bahwa saham HYBE Labels tetap naik berkat grup pendatang baru, yaitu NewJeans.

Namun ternyata penggemar BTS alias ARMY justru mengungkapkan amarahnya setelah HYBE Labels seolah ingin menjatuhkan nama BTS dengan promosikan NewJeans melalui beberapa media.

Baca Juga: Pembawa Acara Televisi Ini Komentari J-Hope BTS dengan Bahasa yang Mengundang 'Salah Paham' ARMY

Kemarahan ARMY semakin memuncak karena tersiar berita baru-baru ini yang menuduh bahwa NewJeans telah mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh BTS.

Dan beberapa judul berita pun akhir-akhir ini juga menjadi alasan kemarahan ARMY, beberapa contoh judul artikelnya adalah sebagai berikut.

'(Mereka) sepenuhnya mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh BTS Harga saham HYBE didukung oleh angin baru berkat NewJeans’, Judul artikel Hankook Kyungjae.

‘Kekosongan BTS diisi oleh NewJeans, HYBE akan terus meningkat’, Judul artikel Hankook Kyungjae.

Baca Juga: Hampir Gagal Diet, V BTS Goda Jungkook dan Jimin dengan Roti Coklat dan Daging

Halaman:

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x