Kalah dari Anshul Jubli, Jeka Saragih Gagal Tembus UFC

- 6 Februari 2023, 16:56 WIB
Jeka Saragih Gagal Tembus UFC
Jeka Saragih Gagal Tembus UFC /

EDITORNEWS.ID - Perjuangan fighter andalan Indonesia, Jeka Saragih harus menemui titik akhir. Pasalnya, ia dikalahkan oleh petarung asal India, Anshul Jubli dalam laga final kelas ringan Road to UFC. Duel keduanya tersaji di UFC Vegas 68 di UFC Apex pada Minggu (5/2/2023).

Dua fighter itu memperebutkan kontrak UFC yang menjadi jalan untuk berlaga di oktagon UFC dunia. Duel berjalan cukup menarik tatkala kedua petarung saling beradu ketangkasan di dalam oktagon. Jeka nampak memulai duel dengan cukup agresif, ia memancing Jubli untuk datang ke wilayahnya.

Namun Jubli tidak langsung terpancing, ia terlihat ingin menerapkan strategi bermain ground dalam pertarungan ini. Di akhir ronde pertama Jubli cukup mendominasi, sementara Jeka nampak kesulitan keluar dari tekanan. Namun Jeka masih bisa bertahan dan mengakhiri ronde pertama dengan cukup baik.

Di awal ronde kedua, Jeka nampak berusaha mengambil alih kendali. Terlihat dari seringnya ia melayangkan serangan dengan high kick dan beberapa pukulan kombinasi. Pertengahan ronde kedua berjalan, kondisi ternyata berbalik. Anshul Jubli yang di awal ronde kedua mencoba lebih bersabar dan menunggu akhirnya menemukan momentumnya.

Baca Juga: BRI Liga 1 2022-2023 Memasuki Pekan Ke-23: Madura United vs Persis Solo Menjadi Laga Pembuka

Jubli berhasil menyergap Jeka dan memaksanya untuk bermain ground. Disinilah Jeka kembali dalam posisi tertekan. Walaupun sempat memberikan perlawanan dan berusaha bertahan dengan menarik kepala lawannya itu, namun Jubli berhasil lepas dan melancarkan serangan bertubi-tubi pada Jeka.

Pertarungan ditutup dengan Anshul Jubli yang melancarkan pukulan siku ke kepala Jeka. Wasit menyudahi laga itu di menit ke 3 pada ronde kedua. Anshul Jubli dinyatakan menang TKO atas Jeka Saragih. Dengan hasil ini, Jeka Saragih harus bersabar karena dirinya gagal untuk berlaga di ajang UFC. ***

Editor: Sylvia Hendrayanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x